Cara Simpan Daging Kurban di Kulkas Agar Awet

- 21 Juli 2021, 08:37 WIB
Daging Kurban
Daging Kurban /Teguh Priyatno/Lensa Purbalingga

Lensa Purbalingga - Selamat merayakan Hari Raya Idul Adha 2021 bagi umat Islam yang merayakan. Apakah sudah dapat daging kurban Idul Adha, tapi belum dimasak ?

Apabila belum akan dimasak, maka anda perlu mengetahui cara menyimpan daging kurban di kulkas agar awet.

Perlu diketahui, bahwa cara menyimpan daging kurban di kulkas agar awet bisa memengaruhi kualitas dan kebersihannya.

Tak hanya berpengaruh pada rasa, rupanya kesehatan keluarga di rumah bergantung pula pada cara kita menyimpannya.

Baca Juga: Doa dan Amalan Untuk Menarik Rezeki, Sholawat Rajah Alam

Ada beberapa tips dan cara yang sebenarnya bisa Anda gunakan dan terapkan, agar daging kurban yang belum diolah bisa awet. Berikut beberapa cara simpan daging kurban di kulkas agar awet dan dapat dimasak kemudian.

1. Jangan Cuci Daging yang Akan Disimpan

Mungkin mencuci daging adalah proses reflek yang dilakukan agar membuat daging yang disimpan menjadi bersih. Namun demikian justru hal ini bisa mengurangi kualitas daging.

2. Segera Masukkan Kulkas

Daging mentah sebaiknya tidak disimpan lebih dari dua jam dalam suhu ruangan. Bahkan, jika suhu di luar lebih dari 32° C, kita harus segera memasukkan daging ke dalam kulkas paling lambat setelah satu jam.

Baca Juga: Idul Adha, Ketua DPRD Purbalingga Serahkan Sapi Kurban ke Warga Kalikabong

Seperti yang telah diulas sebelumnya, suhu sangat memengaruhi pertumbuhan bakteri. Idealnya, jangan serta merta langsung menyimpan daging di freezer. Masukkan dulu ke bagian chiller yang bersuhu sekitar 4° C. Tujuannya adalah agar daging tidak mengalami perubahan suhu yang drastis yang juga bisa merusak kualitasnya.

3. Tempat Kedap Udara

Cara simpan daging kurban di kulkas yang terbaik adalah dimasukkan ke wadah atau tempat kedap udara. Ketika disimpan di wadah kedap udara yang memiliki standar pangan, maka kualitas dan higienitas daging bisa tetap terjaga.

4. Pindah dari Freezer ke Rak Khusus Daging

Ketika daging yang disimpan di dalam freezer akan diolah, jangan langsung letakkan di udara terbuka. Pindahkan ke rak khusus daging yang biasanya berada di bawah freezer, dan biarkan mencair perlahan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 21 Juli 2021: Taurus, Virgo dan Capricorn Alami Kesulitan Keuangan Besok

5. Sebelum Disimpan, Potong Dahulu

Sebelum menyimpan daging di wadah kedap udara, terlebih dahulu potong daging dengan porsi yang sudah direncanakan. Selain bisa menghemat tempat, hal ini juga akan memudahkan Anda ketika akan mengolah daging setelah dari freezer.

6. Suhu Minus 18 Derajat Celcius

Agar daging kurban Idul Adha lebih tahan lama dan tak mudah busuk, direkomendasikan untuk menyimpannya di freezer dengan suhu minus 18 derajat Celcius. Suhu ini akan membekukan daging dan menidurkan bakteri di dalam daging, sehingga daging menjadi lebih awet.

Silahkan mencoba cara simpan daging kurban di kulkas tersebut. Semoga daging kurban Idul Adha jadi lebih awet. Selamat menikmati hari Anda, Selalu sehat.***

Editor: Teguh Priyatno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah