Pondasi Terkikis Air Habis Hujan Deras, Dua Kios di Rembang Ambruk

13 Januari 2021, 14:53 WIB
Dua kios di komplek Pasar Pon Desa Sumampir, Kecamatan Rembang, Purbalingga ambruk, Selasa malam 12 Januari 2021. /Humas Polres Purnalingga.

Lensa Purbalingga - Sejumlah bangunan di komplek Pasar Pon Desa Sumampir, Kecamatan Rembang, Kabupaten PurbaIingga ambruk, Selasa malam 12 Januari 2021.

Peristiwa yang terjadi sekitar 23.00 WIB itu usai hujan deras sejak siang. Air mengikis pondasi menyebabkan longsor dan bangunan di atasnya ambruk.

Baca Juga: Kandang Ayam Kebakaran, 14.000 Ekor Ayam Hangus Terbakar

Data yang diperoleh menyebutkan jumlah bangunan rusak sebanyak dua unit kios. Kios ambruk milik Edi Purnomo (50) warga desa setempat.

Baca Juga: Sadis! Ibu dan Anak di Kebumen Ditebas Dengan Pedang Oleh Tetangganya

"Penyebab bangunan ambruk akibat hujan deras. Air mengikis pondasi menyebabkan longsor dan bangunan di atasnya ambruk,” kata Kapolsek Rembang AKP Sunarto, Rabu 13 Januari 2021.

Baca Juga: Diajak Nginep di Hotel Baturaden, Gadis Umur 15 Tahun Jadi Korban Pencabulan

Kapolsek menjelaskan tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut. Namun kerugian materi akibat kejadian tersebut diperkirakan mencapai Rp. 80 juta.

Baca Juga: PPKM Mulai Hari Ini, Pedagang dan Pengunjung Pasar Hewan Diperiksa Ketat

“Selain kerugian material sejumlah kios di sebelahnya juga berpotensi mengalami hal serupa. Karena tanah di sekitarnya sudah longsor,” kata kapolsek.

Baca Juga: Hujan Deras Akibatkan Banjir dan Tanah Longsor di Karangmoncol

Kapolsek mengimbau kepada pemilik kios di sekitar lokasi agar waspada. Untuk sementara tidak menggunakan kios untuk beraktivitas karena berpotensi terjadi longsor susulan apabila hujan deras terus melanda.***

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler