Angka Kriminalitas di Purbalingga Meningkat Selama 2022

29 Desember 2022, 16:53 WIB
Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Angka kriminalitas di Kabupaten Purbalingga tahun 2022 meningkat dibandingkan 2021 yang lalu.

Hingga akhir tahun 2022, angka kriminalitas di Purbalingga meningkat 16 persen atau 21 satu kasus.

"Tahun 2022 kriminalitas 151, tahun 2021, 130, jadi naik 16 persen atau 21 kasus," kata Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan, Kamis 29 Desember 2022.

Baca Juga: Polres Purbalingga Melarang Konvoi Kendaraan Dimalam Pergantian Tahun Baru 2023

Selain kriminalitas naik, Kapolres menyampaikan kasus pelanggaran hukum atau tipiring juga meningkat.

"Tahun ini kasus tersebut meningkat ketimbang tahun lalu. Naik 29,4 atau 22 kasus, tahun lalu 17 kasus," ungkapnya.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Pubalingga, Kamis 29 Desember 2022, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Hujan

Sementara kasus curanmor, curat, narkoba dan penganiayaan mengalami penurunan dibanding tahun lalu.

"Curanmor turun 47,3 persen, Curat 43,7 persen dan narkoba 95,8 persen," jelasnya.

Baca Juga: Ngeri! Kecelakaan Motor vs Mobil di Purbalingga, Honda GL 125 Sampai Terbakar

Kasus gangguan trantib di Purbalingga tahun 2022 juga mengalami penurunan dibandingkan tahun 2021.

"Tahun 2021 terdapat 483 kasus, sedangkan tahun ini hanya terjadi 195 kasus, turun 288 kasus atau 59,6 persen," imbuhnya.***

 

 

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler