Pembangunan GOR Indoor Purbalingga Mangkrak, Sekarang Jadi Sarang Hantu

- 28 Maret 2021, 20:04 WIB
Bangunan GOR Indoor di kompleks Stadion Goentoer Darjono Purbalingga yang mangkrak karena pembangunannya mengalami putus kontrak.
Bangunan GOR Indoor di kompleks Stadion Goentoer Darjono Purbalingga yang mangkrak karena pembangunannya mengalami putus kontrak. /Istimewa.

Lensa Purbalingga - Selama ini pembangunan di Kabupaten Purbalingga terbilang sangat bagus. Banyak pembangunan megah dengan anggaran milyaran rupiah.

Namun, masih ada beberapa pembangunannya yang mengalami putus kontrak hingga mangkrak.

Baca Juga: Belum Semua Guru Disuntik Vaksin Jelang Uji Coba PTM Purbalingga

Salah satunya bangunan Gedung Olahraga (GOR) Indoor yang berada di kompleks Stadion Goentor Darjono, Purbalingga.

Pembangunan sarana olahraga ini mangkrak setelah putus kontrak pada tahun 2019 dan menjadi bangunan yang menyeramkan.

Baca Juga: Satu Dari Lima Tahanan Yang Kabur di Polres Purbalingga, Tertangkap di Rumah Kekasih Gelapnya

Dari pantauan lensapurbalingga.com di lapangan, pembangunan hingga putus kontrak baru terlaksana sebagian. Diantaranya pembangunan lantai dasar dan pondasi.

Data yang diperoleh dari Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Pemkab Purbalingga menyebutkan pembangunan GOR Indoor diprediksi menelan biaya sekita Rp 10,6 Miliar.

Baca Juga: Sungaiku Tercemar Limbah, DLH Purbalingga Seolah Menutup Mata

Pembangunan dimulai pada Mei 2019. Gedung tersebut memiliki sarana lapangan bulutangkis. Selain itu juga bisa difungsikan sebagai lapangan bola basket, sepak takraw, bola volley dan bela diri.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x