Atasai Kelangkaan Minyak Goreng, Dinperindag Purbalingga Akan Gelar Operasi Pasar

- 25 Februari 2022, 08:20 WIB
Petugas Dinperindag Kabupaten Purbalingga saat memantau stok minyak goreng di minimarket, toko modern wilayah Kabupaten Purbalingga.
Petugas Dinperindag Kabupaten Purbalingga saat memantau stok minyak goreng di minimarket, toko modern wilayah Kabupaten Purbalingga. /Dinperindag Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Dalam waktu dekat, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Purbalingga akan melakukan operasi pasar minyak goreng.

Operasi pasar dilakukan Dinperindag Kabupaten Purbalingga mengatasi kelangkaan minyak goreng yang akhir-akhir ini sulit ditemukan masyarakat.

"Atasi kelangkaan minyak goreng di Purbalingga, dalam waktu dekat kami akan lakukan operasi pasar," kata Kepala Dinperindag Purbalingga, Johan Arifin, Kamis 24 Februari 2022.

Baca Juga: Knalpot Buatan IKM Purbalingga Akan ber SNI

Johan menyampaikan, saat ini Dinperindag sedang menyusun formula terbaik untuk operasi pasar tersebut agar tepat sasaran.

Hal ini mengingat antara jumlah yang akan dialokasikan dengan kebutuhan masih sangat jauh. 

"Saat ini kami sedang melakukan koordinasi dengan produsen, Bulog subdrive Banyumas serta Dinperindag Propinsi agar bisa melaksanakan operasi pasar minyak goreng,"katanya.

Baca Juga: Ratusan Warga Desa Banjaran Purbalingga Gelar Aksi Penolakan Tambang Galian C

Johan menambahkan pemerintah daerah akan terus melakukan monitoring terhadap keberadaan minyak goreng di Purbalingga.

Pemantauan ini dilakukan sebagai upaya mencegah adanya oknum pengusaha yang justru memanfaatkan situasi ini untuk meraup keuntungan lebih dengan cara penimbunan.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x