Polres Purbalingga Akan Tindak Tegas Pelaku Penimbunan Minyak Goreng

- 18 Maret 2022, 11:00 WIB
Rapat Koordinasi Antisipasi dan Penanganan Kelangkaan Minyak Goreng di Mapolres, Kamis 17 Maret 2022.
Rapat Koordinasi Antisipasi dan Penanganan Kelangkaan Minyak Goreng di Mapolres, Kamis 17 Maret 2022. /Teguh Priyatno/

 

Lensa Purbalingga - Polres Purbalingga akan menindak tegas, apabila ditemukan ada pelanggaran permainan harga maupun penimbunan minyak goreng.

Hal itu disampaikan Kabag Operasi Polres Purbalingga Kompol Totok Nuryanto dalam Rapat Koordinasi Antisipasi dan Penanganan Kelangkaan Minyak Goreng di Mapolres, Kamis 17 Maret 2022.

Baca Juga: Baca Juga: HET Minyak Goreng Dicabut, Anggota DPR RI Rofik Hananto: Pemerintah Lemah, Nyerah Pada Kartel

"Kami akan melakukan pengecekan secara langsung kepada distributor minyak goreng yang ada di Purbalingga.

Dijelaskan, Kepolisian maupun Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Purbalingga telah membentuk satgas terkait adanya kelangkaan minyak goreng. Tugasnya melakukan pengecekan secara langsung di wilayah Kabupaten Purbalingga terkait kelangkaan minyak goreng.

Baca Juga: Banjir di Purworejo, Pramuka Peduli Kwarda Jateng dan Kwarcab Purbalingga Dirikan Dapur Umum

Rapat koordinasi dihadiri oleh Kabag Operasi Polres Purbalingga Kompol Totok Nuryanto, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Johan Arifin, serta Kasat Reskrim AKP Gurbacov.

Sedangkan peserta kegiatan adalah para pangusaha dan distributor minyak goreng, perwakilan toko modern dan kepala UPTD Pasar di Kabupaten Purbalingga.

Halaman:

Editor: Teguh Priyatno


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x