Angkat Kembali Batu Akik Purbalingga, Segera Hadir Klawing Gems Competition 2022

- 11 Mei 2022, 20:52 WIB
Batu akik klawing Kabupaten Purbalingga.
Batu akik klawing Kabupaten Purbalingga. /Facebook.

Lensa Purbalungga - Batu akik Klawing Kabupaten Purbalingga pernah berjaya dan booming di tahun 2012-2014.

Untuk mengembalikan kejayaan tersebut, komunitas Klawing Bersatu bekerjasama dengan Pemkab Purbalingga akan menyelenggarakan Klawing Gems Competition 2022.

Baca Juga: Pom Bensin Mini di Desa Bakulan Purbalingga Kebakaran, Belum Diketahui Penyebabnya

Pada acara tersebut, akan diadakan kontes batu berskala nasional, bursa batu akik Klawing Purbalingga dan sarasehan perbatuan.

"Kami berharap acara tersebut bisa mengangkat kembali batu akik Purbalingga secara bisnis dan kesejarahannya juga potensi wisatanya," ujar Kepala Bidang Pariwisata Dinporapar Purbalingga, Gunanto Eko Saputro, Rabu 11 Mei 2022.

Baca Juga: Kasus Video Viral Bocah Pamer Alat Kelamin di Gor Purbalingga Akankah Diproses Hukum? Ini Kata Kapolres

Pamlet kontes batu akik klawing Purbalingga.
Pamlet kontes batu akik klawing Purbalingga.
Acara Klawing Gems Competition 2022 sendiri akan diselenggarakan di Sanggaluri Park Purbalingga pada 19-22 Mei 2022.

"Pada Sanggaluri Park ada Museum Artefak, salah satu wahana edukasi yang akan kami promosikan sekaligus melalui event tersebut," imbuhnya.

Baca Juga: Perekonomian Purbalingga Semakin Meningkat Imbas Momen Lebaran

Gunanto menambahkan acara tersebut didukung oleh Perumda Owabong Purbalingga, Perhimpunan Hotel dan Resto Indonesia dan Tourism Information Center juga stakeholder terkait.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x