Empat Jabatan Kepala Dinas di Purbalingga Kosong, Lelang Jabatan Mulai Dilaksanakan

- 19 Januari 2023, 10:10 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi membwri selamat kepada pejabat struktural di lingkukan Pemkab Purbalingga yang dilanti pada Jumat 30 Desember 2022. Empat jabatan eselon II hingga saat ini masih belum terisi sehingga dilakukan lelang jabatan terbuka.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi membwri selamat kepada pejabat struktural di lingkukan Pemkab Purbalingga yang dilanti pada Jumat 30 Desember 2022. Empat jabatan eselon II hingga saat ini masih belum terisi sehingga dilakukan lelang jabatan terbuka. /Instagram.

Lensa Purbalingga - Proses lelang jabatan eselon II untuk mengisi empat kekosongan kepala dinas di Kabupaten Purbalingga mulai dilaksanakan.

Terkait pengisian empat jabatan tersebut Sekda Purbalingga telah telah membentuk Panitia Seleksi (Pansel).

"Anggotanya adalah akademisi serta tokoh masyarakat. Selanjutnya sejumlah tahapan seleksi juga telah ditetapkan," kata Sekda Purbalingga Herni Sulasti, Rabu 18 Januari 2023.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Pubalingga, Kamis 19 Januari 2023, Pagi Berawan, Siang Sore Malam Hujan

Dijelaskan, untuk pengumuman seleksi lelang terbuka terbuka sendiri akan dimulai 16-30 Januari 2023.

"Untuk penerimaan berkas lamaran dilakukan pada tanggal 17 sampai 30 Januari 2023," terangnya.

Lebih manjut Pansel akan melakukan seleksi administrasi untuk berkas lamaran yang masuk pada 1 Februari 2023.

“Hasil seleksi administrasi dan rekam jejak sendir akan diumumkan 3 Februari 2023,” jelasnya.

Baca Juga: Paska Bencana Alam Tanah Bergerak Desa Siwarak Purbalingga Oktober 2022 Lalu, 28 Rumah Warga Direlokasi

Tahap selanjutnya adalah tes kompetensi managerial dan sosial kultural (assesmen center) pada 6-7 Februari 2023.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x