AKBP Hendra Irawan Resmi Jabat Kapolres Purbalingga, AKBP Era Johny Kurniawan Jabat Kapolres Banjarnegara

- 3 Mei 2023, 15:06 WIB
AKBP Hendra Irawan Resmi Jabat Kapolres Purbalingga.
AKBP Hendra Irawan Resmi Jabat Kapolres Purbalingga. /Humas Polres Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Serah terima jabatan Kapolres Purbalingga digelar dengan tradisi pedang pora di halaman Mapolres, Rabu 3 Mei 2023.

Posisi jabatan Kapolres Purbalingga dari pejabat sebelumnya AKBP Era Johny Kurniawan berganti AKBP Hendra Irawan.

Baca Juga: Miris! Tiga dari 14 PGOT yang Terjaring Razia Satpol PP Purbalingga Balita dan Anak Dibawah Umur

Kapolres Purbalingga lama AKBP Era Johny Kurniawan sekarang pindah tugas menjadi Kapolres Banjarnegara.

Sedangkan Kapolres Purbalingga baru AKBP Hendra Irawan sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 3 Ditreskrimum Polda Jateng.

Baca Juga: Kunjungan Wisata Libur Lebaran 2023 Purbalingga Menurun Dibanding Tahun 2022, Kok Bisa...

Kapolres lama AKBP Era Johny Kurniawan menyampaikan satu tahun delapan bulan kita bersama melaksanakan tugas di Polres Purbalingga.

Banyak suka dan duka yang dijalani bersama. Bagi saya dan keluarga, dalam saya memimpin Polres Purbalingga merupakan suatu anugerah.

"Tugas demi tugas yang diberikan satuan atas Alhamdulillah dapat diselesaikan dengan baik," ucapnya.

Baca Juga: BMKG Hari Ini, Prakiraan Cuaca Pubalingga, Rabu 3 Mei 2023, Pagi Berawan, Siang Sore hingga Malam Hujan

AKBP Era Johny menyampaikan permohonan maaf apabila ada hal yang kurang berkenan di hati rekan - rekan di Polres Purbalingga.

"Saya mohon pamit dan mohon doa restunya untuk menjalankan tugas sebagai Kapolres Banjarnegara," katanya.

Baca Juga: Bupati Purbalingga Sambangi dan Beri Dukungan Mental Pada Guru Honorer yang Rumahnya Kebakaran pada Hardiknas

Sementara Kapolres Purbalingga baru AKBP Hendra Irawan dalam kesempatan tersebut menyampaikan perkenalan diri kepada seluruh personel.

Selain itu, meminta untuk dapat diterima sebagai warga baru Polres Purbalingga.

"Mohon saya diterima, mohon didukung, mohon kerja samanya dalam pelaksanaan tugas," ucapnya.

Baca Juga: Peringatan Hardiknas Purbalingga Disemarakan Pagelaran Kolosal dan Tari Gumregah

Kapolres menyampaikan ucapan terima kasih kepada AKBP Era Johny Kurniawan yang telah melaksanakan tugas dengan baik.

Dirinya menyampaikan kesiapan untuk melanjutkan kepemimpinan di Polres Purbalingga.***

 

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x