Rumah Warga Desa Tunjungmuli Purbalingga Kebakaran, Polisi Masih Selidiki Penyebabnya

- 20 Oktober 2023, 11:44 WIB
Rumah Warga Desa Tunjungmuli Purbalingga Kebakaran, Polisi Masih Selidiki Penyebabnya.
Rumah Warga Desa Tunjungmuli Purbalingga Kebakaran, Polisi Masih Selidiki Penyebabnya. /Polsek Karangmoncol Polres Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Sebuah rumah di Desa Tunjungmuli Kecamatan Karangmoncol, Purbalingga, Kebakaran, Jumat pagi 20 Oktober 2023.

Akibat kebakaran tersebut, rumah semi permanen warga Desa Tunjungmuli, Purbalingga ini hangus terbakar.

"Kebakaran terjadi sekira Pukul 07.30 WIB. Tidak ada korban jiwa, korban mengalami kerugian Rp 60 juta," kata Kapolsek Karangmoncol, Polres Purbakingga, Iptu Amirudin.

Baca Juga: Purbalingga Apakah Akan Turun Hujan Hari Ini? BMKG : Berikut Prakiraan Cuaca Jumat 20 Oktober 2023

Disampaikan, kebakaran menimpa rumah ukuran 8 x 1 5 meter semi permanen milik korban Indrayati (49).

Akibat kebakaran atap dan plafon bagian dapur habis terbakar. Selain itu, ruang tengah beserta perabotannya juga terbakar.

"Kebakaran terjadi ketika pemilik rumah pergi meninggalkan rumah untuk belanja ke pasar sekira Pukul 06.30 WIB," terangnya.

Baca Juga: Kemeriahan Shopee 11.11 Big Sale Bersama JKT48, Shopee Dorong Transformasi Bisnis Brand Lokal dan UMKM

Kebakaran pertama kali diketahui oleh tetangga korban Wahdan Anggi (39) yang sedang melintas.

Melihat ada kepulan asap di bagian dapur dan gudang rumah korban, selanjutnya saksi berteriak minta tolong.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x