Menhan Prabowo beri ucapan ulang tahun ke Presiden Jokowi, Ini Tanggapan Warganet

22 Juni 2022, 02:31 WIB
Menhan Prabowo beri ucapan ulang tahun ke Presiden Jokowi, Ini Tanggapan Warganet. /Instagram.

Lensa Purbalingga - Hari ini adalah hari yang spesial bagi Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Tepatnya pada tanggal Senin 21 Juni 2022 Presiden Jokowi berulang tahun yang ke 61 tahun.

Kakek dari Janetes ini lahir di Surakarta Pada 21 Juni 1961, yang usianya sudah lebih dari setengah abad.

Baca Juga: Ini Etika Mimpi Dalam Islam, Simak Penjelasannya

Hari ini pun banyak ucapan dari berbagai kalangan, tidak hanya keluarga tetapi salah satu Menteri kabinet kerja Jokowi juga mengucapkannya.

Salah satunya adalah Prabowo Subianto, siapa yang tidak kenal dengan sosok Prabowo.

Menteri Pertahanan ini mengucapkan ulang tahun kepada Presiden Jokowi.

Baca Juga: Dalam Islam Ada 2 Kategori Mimpi, Apa Saja? Kamu Wajib Baca Ini

Prabowo mengucapkan selamat kepada Jokowi dengan cara yang unik .

Yaitu melalu akun Instagram milik Pribadinya.

“ Selamat ulang tahun Bapak Presiden Joko Widodo semoga selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa, dilimpahkan kebahagiaan, kesehatan dan kekuatan dalam perjuangan membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia “ tulis Prabowo di akun Instagram pribadi miliknya.

Baca Juga: Ini 3 Aktris yang Dirumorkan Punya Hubungan Special Dengan Nam Joo Hyuk

Dalam Caption tersebut juga disertai Foto Presiden Jokowi, Ibu Iriana, Prabowo dan salah satu laki laki.

Unggahan tersebut yang baru diunggah oleh Prabowo 1 jam sudah mendapat suka sebanyak 16.377 ribu oleh warganet.

Baca Juga: Megawati Sebut Nama Tasdi saat Sambutan di Pembukaan Rakernas PDIP, Begini Katanya

Dan yang paling unik adalah komentar oleh warganet.

“ Semoga Pak Prabowo sebagai pengganti pak Jokowi dan bisa meneruskan program-programnya , “ tulis akun Instagram Waheryana.

Komentar tersebut seolah-olah mengisyaratkan bahwa nantinya pak Prabwo yang menggantikan Presiden Jokowi.***

Editor: Kurniawan

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler