Lagi Asik Berswafoto di Pantai Logending, Pengunjung Asal Banyumas Tersapu Ombak dan Tenggelam

12 September 2020, 15:54 WIB
Basarnas Cilacap melakukan upaya pencarian terhadap korban tenggelam di pantai Logending, pada Sabtu, 12 September 2020./dok.humas SAR /

Lensa Purbalingga - Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP), Basarnas Cilacap kembali mendapatkan informasi atas hilangnya warga asal Banyumas yang tenggelam di Pantai Logending Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

I Nyoman Sidakarya Selaku Kepala KPP Basarnas Cilacap dalam pesan tertulisnya mengatakan, pertama kali mendapatkan info dari Bripka Sumaji anggota Polairud Logending, pada Sabtu, 12 September 2020, Pukul 11.40 WIB.

Dalam keterangnya, telah terjadi orang tenggelam di Break Water Pantai Logending Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen.

Baca Juga: Terkuak, Misteri Penyebab Kecelakaan Maut Tikungan Jalan Sidareja-Karangpucung Cilacap

Baca Juga: Indonesia 'Di-Lockdown' 59 Negara, Begini Dampaknya bagi Masyarakat

Baca Juga: Sinopsis Boruto Episode 166, 167 dan 168, Ini Bocorannya!

Awalnya, korban bertemu rekannya (saksi-red) di Sampang Kabupaten Cilacap, pada Sabtu, 12 September 2020, pukul 08.00 WIB.

Kemudian, mereka berdua berangkat ke Pantai Logending dengan menggunakan sepeda motor korban.

Setibanya disana pukul 09.30 WIB, korban lantas bermain di bibir pantai. Saat korban sedang berswafoto, tiba-tiba datang ombak yang langsung menghantam dan menyeret korban hingga tenggelam.

Baca Juga: Film Dokumenter K-pop Pertama BLACKPINK Bakal Tayang Oktober Mendatang

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 3 Cair Hari Ini, Berikut Cara Cek Nama dan Saldo

Baca Juga: Mitos Petilasan Di Kaki Gunung Srandil, Salah Satunya Petilasan Syekh Jambu Karang

"Setelah rekannya mengetahui kejadian tersebut, langsung melaporkan ke pihak berwajib yang di teruskan ke kantor Basarnas Cilacap," beber Nyoman.

Korban yang diketahui bernama Ika Listiyani (20) merupakan Mahasiswi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto, dan berasal dari Desa Pekuncen, Kabupaten Banyumas.

Sedangkan rekan korban bernama Ashar (26) warga Kroya RT 12 RW 06, dan berstatus sebagai tenaga medis di puskesmas Gentasari kroya Kabupaten Cilacap.

Baca Juga: Tak Mau Ciptakan Konflik Seperti Anies Baswedan, Ganjar Pranowo Belum akan Terapkan PSBB Jawa Tengah

Baca Juga: Sintren, Tarian Mistis sang Perawan yang Terasuki Roh Bidadari

Baca Juga: Pemprov DKI Tambah 14 Rumah Sakit Rujukan untuk Penanggulangan Covid-19

"Setelah mengetahui berita tersebut, kita dari KPP Cilacap langsung memberangkatkan satu regu, beserta peralatan lengkap di air, untuk menggelar Operasi SAR dan bergabung bersama potensi SAR yang sudah ada di lapangan lebih dulu," jelas Nyoman.

Selain itu, Tim SAR Gabungan juga masih berupaya melakukan pencarian di hari ke lima, terhadap nelayan yang tenggelam di Pantai Jatikontal Kecamatan Purwodadi Kabupaten Purworejo.

Tim SAR gabungan tersebut, terdiri dari Basarnas Cilacap, Polairud Logending, Pos AL Logending, Polsek Ayah, Bpbd Kebumen, PMI Kebumen, SAR Lawet Perkasa, SAR Elang Perkasa, Rapi, Orari, SAR MTA, Banser, Ubaloka dan warga Sekitar.***

Editor: Henoh Prastowo

Tags

Terkini

Terpopuler