Vaksinasi Covid-19 di Jawa Tengah Dilaksanakan Bertahap, 177.784 Nakes Jadi Prioritas Tahap Pertama

- 4 Januari 2021, 14:54 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo akan prioritaskan tenaga kesehatan atau nakes dalam vaksinasi Covid-19 tahap pertama.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo akan prioritaskan tenaga kesehatan atau nakes dalam vaksinasi Covid-19 tahap pertama. /Dok / Humas Prov. Jateng/

Lensa Purbalingga - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan, vaksinasi Covid-19 tahap pertama akan diprioritaskan untuk tenaga kesehatan (Nakes) dan personel penunjang di seluruh fasilitas kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam penanggulangan Covid-19.

"Kami sudah menghitung total nakes sebanyak 177.784 orang," kata Ganjar Pranowo di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah di Tambakaji, Kota Semarang, seperti dikutip dari Antara, Senin 4 Januari 2021.

Baca Juga: Ada Dinosaurus di Purbalingga, Dimana? Ini Ceritanya.....

Gubernur Jawa Tengah menambahkan, untuk sasaran tahap kedua, vaksin Covid-19 akan diberikan kepada 1,1 juta orang yang meliputi petugas pelayanan publik, seperti aparat TNI, Polri, Satuan Polisi Pamong Praja, guru, petugas bandara, petugas pelabuhan, petugas stasiun, tokoh agama, serta tokoh masyarakat.

Selanjutnya, sasaran vaksinasi tahap ketiga, sebanyak 11,4 juta warga dalam kelompok rentan.

Baca Juga: Penerima Vaksin Covid-19 Mulai Dikirim SMS, Siapa Saja yang Menerima?

Baca Juga: Gubernur Jawa Timur Terinfeksi Covid 19, Kini Jalani Karantina di Surabaya

Sedangkan target vaksinasi tahap keempat, terdiri atas 6,04 juta anggota masyarakat umum serta kelompok masyarakat lain termasuk pelaku ekonomi sebanyak 4,5 juta.

Menurut Ganjar Pranowo, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 membutuhkan kehati-hatian, sehingga membutuhkan tempat khusus agar vaksin Covid-19 tidak rusak.

Baca Juga: Anya Geraldine Jatuh dari Sepeda, Bikin Netizen Heboh

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x