Untuk Februari 2021, Berikut Cara Mendapatkan Pulsa Listrik Gratis

- 9 Februari 2021, 20:43 WIB
Cara mendapatkan token listrik gratis bulan Februari 2021.
Cara mendapatkan token listrik gratis bulan Februari 2021. /Dok. PLN//

Lensa Purbalingga - Bantuan token listrik gratis Februari 2021 bisa didapatkan melalui laman PLN, layanan Whatsapp, dan aplikasi PLN Mobile.

Ketentuan baru untuk bantuan token listrik gratis Februari 2021, yaitu pelanggan akan dibatasi pada jam nyala sebanyak 720 jam per bulan, dan jika melewati batasan, pelanggan perlu membayar sendiri kelebihannya.

Baca Juga: Ganjar Pranowo di Puncak Elektabilitas, Ferdinand: Andai Berpasangan dengan Jenderal Andika Perkasa 2024

Berikut cara untuk mendapatkan bantuan token listrik gratis Februari 2021.

Bagi pelanggan prabayar atau yang menggunakan token, bisa mendapatkan bantuan token listrik gratis melalui laman resmi PLN dengan cara : 

- Buka alamat www.pln.co.id kemudian pilih menu ‘Stimulus Covid-19’ (token gratis/diskon);

Baca Juga: Trending di Twitter! Ganjar Pranowo Sebut Banjir di Semarang Hanya Genangan, Warganet Heboh

- Silakan masukkan identitas diri (ID) pelanggan/nomor meteran;

- Setelah itu nilai token gratis/diskon akan ditampilkan di layar;

- Pelanggan tinggal memasukkan token gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Berikut cara mendapatkan bantuan token listrik gratis melalui layanan WhatsApp :

Baca Juga: Keren! 10 Fakta Menarik Zodiak Leo, Salah Satunya Tak Suka Dianggap Remeh

- Buka aplikasi WhatsApp;

- Chat WhatsApp ke 08122-123-123, ikuti petunjuk, salah salah satunya memasukkan ID pelanggan;

- Kemudian token gratis/diskon akan muncul;

Selain itu, bantuan token listrik gratis juga bisa didapatkan melalui aplikasi PLN Mobile dengan cara berikut:

- Buka aplikasi PLN Mobile;

Baca Juga: Dikenal Mandiri, Simak 13 Fakta Menarik Zodiak Gemini yang Lahir antara 21 Mei - 20 Juni

- Klik “PLN Peduli Covid-19” pada bagian info dan promo;

- Memasukkan ID pelanggan/nomor meteran;

- Token gratis/diskon akan muncul;

- Pelanggan tinggal memasukkan token gratis/diskon tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID pelanggan.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bantuan Sosial BPJS Ketenagakerjaan, Berikut Cara Mendapatkan Rp1,2 Juta

Sedangkan bagi pelanggan pascabayar, bantuan listrik gratis akan langsung masuk dalam tagihan masing-masing.*** (Graicia S)

 

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: indonesia.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah