Genap Berusia 70 Tahun, Ini Cerita Prabowo Subianto dengan 4 Presiden Indonesia

- 17 Oktober 2021, 17:48 WIB
Tangkapan layar, Prabowo Subianto.
Tangkapan layar, Prabowo Subianto. /YouTube Sekretariat Presiden.

Baca Juga: Pemkab dan DPRD Purbalingga Tandatangani Nota Kesepakatan Bersama KUA PPAS Tahun 2022

Alasannya lebih karena Habibie waktu itu mendapat laporan dari Pangab bahwa pasukan Kostrad bergerak ke Jakarta tanpa ada koordinasi dengan Pangab.

Untuk mengendalikan situasi, Habibie mengambil keputusan tegas dengan mengganti Pangkostrad. Prabowo yang merasa tidak terima meminta waktu bertemu dengan Presiden Habibie.

Meski akhirnya bertemu, keputusan Habibie tidak bisa diganggu gugat. Prabowo menerima jabatan itu dan akhirnya dicopot oleh Panglima ABRI kala itu, Wiranto. Wiranto mencopot Prabowo berdasarkan hasil penyelidikan Dewan Kehormatan Perwira.

Baca Juga: Dinilai Tanggap Tangani Pandemi, Desa Selabaya Purbalingga Juara Posko Covid-19 dam Jogo Tonggo

Sejak saat itu Prabowo memilih karier menjadi pengusaha di luar negeri. Habibie yang laporan pertanggungjawabannya ditolak oleh MPR akhirnya meletakan jabatannya.

Gus Dur menjadi pengganti setelah intrik panjang di MPR. PDIP sebagai pemenang pemilu harus puas ketika ketum mereka, Megawati Soekarnoputri hanya menjadi Wakil Presiden.

Tapi, Gus Dur menjadi Presiden paling pluralis yang dimiliki Indonesia. Hal itu juga pernah disampaikan Prabowo saat mengenang mendiang Gus Dur.

Prabowo yang saat itu berada di Yordania tak bisa dengan mudah kembali ke Indonesia. Padahal, kala itu bapaknya, Sumitro Djojohadikusumo sedang sakit.

Baca Juga: Atlet Jawa Barat Raih Medali Emas di PON Papua Pulang Naik Bus, Ridwan Kamil Klarifikasi

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x