Laka Air Sungai Kacangan Purbalingga, Dua Koban Masih Dalam Pencarian, Satu Ditemukan

1 Juni 2022, 08:11 WIB
Tangkapan layar, Laka Air Sungai Kacangan Purbalingga, Dua Koban Masih Dalam Pencarian, Satu Ditemukan. /Facebook @Sekilas Info Purbalingga & Sekitarnya.

Lensa Purbalingga - Beredar informasi di media sosial grup Facebook Purbalingga telah terjadi laka air di Sungai Kacangan, Kecamatan Bukateja, Purbalingga, Rabu dini hari 1 Juni 2022.

Dalam keterangnnya, laka air tersebut menimpa 3 orang warga Desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja, Purbalingga yang sedang memancing di Sungai Kacangan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purbalingga Hari Ini, Rabu 1 Juni 2022, Pagi hingga Siang Berawan, Sore Malam Hujan Ringan

Saat memancing, warga Desa Kedungjati, Purbalingga ini membawa sepeda motor ke tengah sungai, namun tiba-tiba sungai tersebut banjir.

Ketika ketiga pemancing coba menyelamatkan diri, sepeda motor terjatuh terbawa arus yang sangat deras.

Baca Juga: Ingin BPNT di Purbalingga Tepat Sasaran, Bupati Tiwi Akan Libatkan Ketua RT

Namun nasib nahas dialami dua pemancing warga Desa Kedungjati, Purbalingga, saat mencoba menyelamatkan diri malah ikut terbawa arus.

Saat ini dua korban masih dalam pencarian, sementara satu korbannya lagi selamat dan dibawa ke rumah sakit emanuel klampok untuk mendapat perawatan.

Baca Juga: Targetkan jadi Kabupaten Informatif, Dinkominfo Purbalingga Gelar Pelatihan Admin Medsos

Informasi tersebut diunggah oleh akun Facebook Mbah Paijo Bralink di grup Sekilas Info Purbalingga & Sekitarnya tiga jam yang lalu, Rabu dini hari.

"Pencarian di Hentikan & di lanjutkan Rabu pagi,mengingat kondisi arus sungai yg Cukup deras.

Hati - hati & tetap selalu waspada..!," tulisnya.

Baca Juga: 23 Desa di Purbalingga Kesulitan Air Bersih Saat Kemarau, Ini Tanggapan Dinrumkin

Adanya informasi tersebut, lensapurbalingga.com coba mencari kebenarannya dengan menghubungi pihak kepolisan Polsek Bukateja.

Saat dihubungi melalui whatsaApp, Kapolsek Bukateja Polres Purbalingga, AKP Wartono membenarkan adanya kejadian laka air di sungai kacangan tersebut.

"Ya benar, 2 orang belum ditemukan, 1 orang sudah dubawa rumah sakit," ungkapnya, Rabu pagi.***

Editor: Kurniawan

Sumber: Facebook @Sekilas Info Purbalingga & Sekitarnya.

Tags

Terkini

Terpopuler