Kakek Warga Bokol Purbalingga Diduga Hilang Hanyut di Sungai Serayu Belum Ditemukan, Pencarian Dilanjut Besok

13 April 2023, 19:51 WIB
Kakek Warga Bokol Purbalingga Diduga Hilang Hanyut di Sungai Serayu Belum Ditemukan, Pencarian Dilanjut Besok. /Facebook.

Lensa Purbalingga - Warga Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga diduga hilang hanyut di Sungai Serayu, Rabu 12 April 2023.

Diketahui korban hilang hanyut di Sungai Serayu bernama kakek Nursidi (85) warga Desa Bokol, Kecamatan Kemangkin, Purbalingga.

"Hingga hari ini (Kamis 13 April 2023 korban belum ditemukan, proses pencarian masih dilakukan," kata Kepala BPBD Kabupaten Purbalingga Priyo Satmoko.

Baca Juga: ASN Purbalingga Dilarang Terima Hadiah Berupa Uang, Bingkisan hingga Parcel Lebaran

Diceritakan, korban sebelumnya buang air di sungai tersebut, namun tak kunjung pulang, keluarga mencari.

"Karena dicari tidak ketemu-ketemu, keluarga melaporkan ke desa hingga ke BPBD," terangnya.

Baca Juga: Dinperindag Purbalingga Masih Temukan Pedagang Jual Minyak Goreng Merk Minyakita di atas HET

Korban diduga kuat tercebur ke sungai dan tenggelam. Hal itu, didasari informasi dari pencari rumput yang melihat korban berjalan menuju sungai dengan sempoyongan.

Setelah itu, keluarga melakukan pencarian korban, karena hingga sore hari tak kuning kembali ke rumah.

"Korban diduga tercebur ke sungai. Korban dicari di sepanjang sungai baik di daratan atau pun aliran sungai," ungkapnya.

Baca Juga: Monitoring Pasar Tradisional dan Toko Modern, Dinperindag Purbalingga Temukan Puluhan Jajanan Anak Kadaluarsa

Selanjutnya hilangnya korban dilaporkan ke pihak terkait oleh pihak keluarga korban. Tim belum berhasil menemukan keberadaanya.

"Hingga sore hari korban belum ditemukan. Pencarian masih terus dilakukan oleh tim gabungan BPPD Purbalingga," pungkasnya.***

 

Editor: Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler