Tiwi-Oji Akankah Berpasangan di Kontestasi Pilkada Purbalingga 2024?

- 7 Maret 2023, 16:41 WIB
Mantan Calon Bupati Purbalingga Muhammad Sulhan Fauzi (Oji) bertemu dengan mantan Bupati Purbalingga Triyono Budi Sasongko (TBS).
Mantan Calon Bupati Purbalingga Muhammad Sulhan Fauzi (Oji) bertemu dengan mantan Bupati Purbalingga Triyono Budi Sasongko (TBS). /Group whatsApp.

Lensa Purbalingga - Beredar foto Mantan Calon Bupati Purbalingga Muhammad Sulhan Fauzi (Oji) bertemu dengan mantan Bupati Purbalingga Triyono Budi Sasongko (TBS).

Seperti deketahui Triyono Budi Sasongko merupakan Bapak dari Bupati Purbalingga saat ini Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi).

Baca Juga: Gelar Apel Sinergitas, TNI-Polri Kabupaten Purbalingga Siap Amankan Pemilu 2024

Beredarnya foto tersebut membuat spekulasi dikalangan masyarakat Purbalingga. Pasalnya, sebentar lagi akan ada kontestasi Pilkada 2024.

Ada beberapa anggapan masyarakat bahwa Tiwi - Oji akan berpasangan di kontestasi Pilkada Purbalingga 2024.

Saat dikonfirmasi kepada Oji terkait foto pertemuan tersebut, pihaknya memjawab bahwa ini hanyalah silaturahmi.

"Masih silaturahmi biasa, antara senior dan yunioar," kata Oji saat dikonfirmasi media melalui WhatsApp, Selasa 7 Maret 2023.

Baca Juga: Nekad Rudapaksa Anak Pacarnya yang Masih Dibawah Umur, Pria di Purbalingga Ditangkap Polisi

Kendati demikian, Oji menampik apabila pertemuan itu dikaitkan dengan persiapan menuju kontestasi Pilkada Purbalingga tahun 2024.

Dia mengatakan pertemuan itu sebatas silaturahmi. Selain itu fokus pembicaraan lebih kearah bagaimana membangun Purbalingga.

“Belum sejauh itu, yang yunior menghormati yang senior, yang senior menyayangi yang yunior," ungkapnya.

Baca Juga: Curi Uang Kotak Amal di Mushola Desa Pekirangan Purbalingga, Pemuda Ini Ditangkap Warga Diserahkan ke Polisi

Lebih lanjut Oji menyampaikan pertemuan tersebut digelar di Guma Landscap and Cafe pada Minggu 6 Maret 2023.

Mantan salah satu komisaris salah satu BUMN itu menyampaikan pertemuan itu merupakan pertemuan kedua.

"Ini yang kedua kalinya bertemu pak Triyono, beliau seorang negarawan, masih sebatas silaturahmi;" ungkapnya.

Baca Juga: Diduga Lakukan Pungli, Oknum ASN Kelurahan Penambongan Purbalingga Tengah Diperiksa

Seperti diketahui, di Pilkada Purbalingga tahun 2022 Muhammad Sulhan Fauzi berpasangan dengan Zaini Makarim (Oji-Jeni).

Oji-Jeni diusung koalisi PKB, Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Nasdem dan Hanura kalah dari pasangan Dyah Hayuning Pratiwi-Sudono (Tiwi-Dono) yang diusung koalisi PDIP, Partai Golkar, PAN dan PKS.

Baca Juga: Pelaku Pemukulan di Desa Tegalpingen Purbalingga Sempat Kabur Sebelum Ditangkap Polisi

Tiwi-Dono yang memenangkan Pilkada akhirnya dilantik menjadi bupati dan wabup Purbalingga periode 2021-2026.

Tiwi merupakan bupati petahana yang merupakan putri sulung dari mantan Bupati Purbalingga Triyono Budi Sasongko.

Pertemuan antara Oji dengan Triyono memunculkan spekulasi untuk menjodohkan Tiwi-Oji di Pilkada 2024.***

 

 

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x