Desa Tejasari-Desa Cilapar Purbalingga Miliki Jalan Baru, Bupati: Semoga Bermanfaat, Perekonomian Meningkat

- 20 Maret 2024, 21:09 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dalam acara penutupan TMMD Reguler ke-119 Tahun 2024 di Lapangan Desa Tejasari, Kecamatan Kaligondang, Rabu 20 Maret 2024.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dalam acara penutupan TMMD Reguler ke-119 Tahun 2024 di Lapangan Desa Tejasari, Kecamatan Kaligondang, Rabu 20 Maret 2024. /Prokompim Sekda Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Desa Tejasari - Desa Cilapar Kecamatan Kaligondang Kabupaten Purbalingga kini memiliki jalan baru.

Hal itu terungkap saat Bupati Purbalingah Dyah Hayuninh Pratwi (Tiwi) mengikuti Upacara Penutupan TMMD Reguler ke-119, Rabu 20 Maret 2024.

"Jalan baru ini semoga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat. Khususnya dalam meningkatkan perekonomian," kata Bupati Purbalingga.

Baca Juga: Pemuda di Kebumen Ditangkap Polisi Lantaran Jual Bubuk Petasan, Petugas Sita Barang Bukti 3 Kilogram

Untuk diketahui, jalan baru ini merupakan jalan usaha tani tepatnya menghubungkan Dukuh Kalisontol dengan Dukuh Kaliwadas. 

"Saya berharap jalan ini dapat mempermudah dan mengurangi cost distribusi hasil pertanian setempat," terangnya.

Baca Juga: Juara 1 POPDA Kabupaten Diraih SMPN 3 Purbalingga dengan Raih 10 Emas, 7 Perak dan 7 Perunggu

Lanjut Bupati, berkat sentuhan TMMD selama ini telah banyak desa terfasilitasi akses dan infrastrukturnya.

"Sehingga pada akhirnya dapat turut mendorong taraf kesejahteraan kepada masyarakat," lanjutnya.

Baca Juga: Lagi Asyik Nongkrong di Jembatan Usai Perang Sarung, Lima Pemuda di Kebumen Diciduk Polisi

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x