Jusuf Kalla Apresiasi Gerakan Teladan Berkurban Nasional yang Bisa Diakses Melalui Bukalapak

29 Juli 2020, 20:51 WIB
Gerakan Teladan Berkurban Nasional bisa diakses melalui fitur Buka Qurban di platform digital Bukalapak./humasPbg /Tim Lensa Purbalingga/

Lensa Purbalingga - Gerakan Teladan Berkurban Nasional merupakan cara untuk mempermudah siapapun yang ingin berkurban.

Gerakan ini dicanangkan di kompleks peternakan kambing Ngudi Dadi Farm, Desa Kedarpan, Kecamatan Kejobong, Purbalingga, pada Rabu, 29 Juli 2020.

Gerakan ini dapat diakses melalui fitur Buka Qurban di platform digital Bukalapak.

Baca Juga: Rapat Paripurna DPRD Purbalingga, Bupati Sebut Dampak Pandemi Covid-19 terhadap Pendapatan Daerah

Baca Juga: Resah, Petani di Toyareka Diberatkan dengan Harga Sewa Alat Pertanian Bantuan Pemerintah

Baca Juga: Harga Sewa Traktor Bantuan Pemerintah Mahal, Ini Keterangan Ketua Poktan Eko Waluyo

Manager Syariah Public Policy Goverment Relation Bukalapak, Jodi Salahuddin Akbar mengatakan, melalui fitur tersebut, pekurban cukup mentransferkan sejumlah uang yang sudah ditentukan untuk berkurban.

Sehingga, memudahkan setiap masyarakat untuk berkurban dan mendistribusikannya hingga ke pelosok nusantara.

“Melalui Buka Qurban, memungkinkan kita yang berada di kota yang punya kemampuan lebih bisa berkurban untuk didistribusikan sampai ke pelosok nusantara,” kata Joni saat diwawancarai.

Baca Juga: Promo Big Sale! KAI Berikan Potongan Tarif 25 Persen untuk Perjalanan KA Jarak Jauh

Baca Juga: Kasus Covid-19 Global Naik Dua Kali Lipat, WHO Gelar Pertemuan Komite Darurat

Baca Juga: Rancangan Postur APBN 2021, Jokowi: Harus Antisipasi Risiko Situasi Ekonomi Global Akibat Pandemi

Sistem ini tentunya mendapatkan dukungan dari pemerintah, organisasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Dewan Masjid Indonesia (DMI).

Ia menyampaikan, gerakan ini juga memastikan proses kurban tentunya memperhatikan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

“Sistem ini mustahiq tidak perlu lagi mengantri untuk mendapatkan daging, akan tetapi tapi kita para Laziz yang mendistribusikannya satu per satu. Sehingga ini yang akan kita contohkan di Indonesia berharap menjadi teladan bagi distribusi qurban di Indonesia,” bebernya.

Baca Juga: Kawasan Wisata Dieng Dibuka Kembali, Bupati Banjarnegara Izinkan Pekerja Seni Tampil

Baca Juga: Bupati Purbalingga Apresiasi Gerakan Teladan Berkurban Ditengah Pandemi

Baca Juga: TMMD Sengkuyung Tahap II 2020 Tingkatkan Taraf Hidup Masyarakat Pedesaan di Cilacap

Ketua DMI, Jusuf Kalla mengapresiasi Gerakan Teladan Berkurban Nasional yang dapat diakses melalui melalui fitur Buka Qurban di platform digital Bukalapak.

“Jika zakatpun saat ini bisa melalui transfer, maka berkurbanpun juga bisa. Saya apresiasi langkah itu, yang pertama kita tetap menjalankan perintah-perintah agama tentang berkurban, kemudian memperhatikan kondisi riil dan ketaatan aturan pemerintah,” ujarnya.***

Editor: Henoh Prastowo

Tags

Terkini

Terpopuler