Prabowo Buka Pendaftaran Komcad dengan Kuota 25 Ribu Orang, Begini Persyaratannya

- 12 Agustus 2020, 13:15 WIB
Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto./Twitter.com/@prabowo
Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto./Twitter.com/@prabowo /

Lensa Purbalingga - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto membuka pendaftaran Komponen Cadangan (Komcad) untuk 25 ribu orang.

Pendaftaran tersebut dibuka hingga 29 Agustus 2020.

Rekrutmen ini diperuntukkan bagi usia18-35 tahun. Nantinya, satuan ini akan dibentuk seperti sukarelawan yang akan dibekali pendidikan militer.

Baca Juga: Buruan Beli Emas, Selagi Turun Harga

Baca Juga: Pasca Ledakan Besar, Perdana Menteri Lebanon Mengundurkan Diri

Baca Juga: Moro Acc Purbalingga Beri Diskon Spesial Bulan Kemerdekaan

Dirjen Potensi Pertahanan Kemenhan, Bondan Tiara mengatakan rekrutmen ini dilakukan guna memperkuat pertahanan nasional, terutama saat darurat.

Komponen ini nanti akan jadi yang perdana karena diatur secara legal, kata dia sembari menyebut UU Nomor 23 Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional, Senin 11 Agustus 2020.

Bondan juga mengatakan, bagi para pendaftar nantinya akan dibekali militer tiga bulan.
Bukan hanya itu, mereka juga akan dibekali uang saku, perlengkapan militer, asuransi dan jaminan kesehatan.

Baca Juga: Sengketa Tanah Yakpermas Antara Ibu dan Anak Sudah Menuju Titik Perdamaian

Pihaknya nanti akan menargetkan 25 ribu Komcad yang akan direkrut.

Usai mendapat latihan militer, mereka akan kembali ke profesinya masing-masing.***

Editor: Majid Ngatourrohman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x