Tekan Laju Covid-19, Bupati Pati Minta Camat Waspadai Fasilitas Umum, Salah Satunya Pasar Desa

- 20 November 2020, 11:52 WIB
Ilustrasi Pasar
Ilustrasi Pasar /Pikiran-Rakyat.com/Aris MS

Lensa Purbalingga - Bupati Kabupaten Pati Haryanto menginstruksikan kepada Camat untuk memberi perhatian lebih di lokasi fasilitas umum yang berpotensi menimbulkan klaster baru.

Fasilitas umum yang perlu diperhatikan guna menekan kasus penyebaran Covid-19, diantaranya pasar desa, pasar kabupaten, pondok pesantren maupun gereja.

Baca Juga: Bawaslu Panggil Plt Camat Pengadegan Soal Dugaan Ketidaknetralan ASN

Menurutnya, perlu adanya edukasi dan sosialisasi yang lebih tegas kepada masyarakat untuk menekan kasus penyebaran Covid-19.

“Di antaranya ialah pasar desa, pasar kabupaten, pondok pesantren maupun gereja, serta lingkungan pendidikan formal dan informal. Itu perlu dilakukan pencegahan secara masif. Sehingga kegiatan-kegiatan yang dilakukan harus dibatasi,” kata Bupati Haryanto usai rakor penanganan Covid-19 di Pendapa Kabupaten Pati, Rabu 18 November 2020.

Baca Juga: Sepeda Motor Tiba-Tiba Terbakar, Kenapa Ya......?

Baca Juga: Oji-Jeni Penuhi Panggilan Bawaslu, Joko Prabowo ; Ada 18 Pertanyaan Kami Ajukan

Baca Juga: Jalan Sempit, Truk Bermuatan Bibit Mrica Terguling Masuk Sawah

November 2020, Kabupaten Pati menempati urutan ke 22 se Jawa Tengah kasus Covid-19.

Oleh sebab itu, Pemkab Pati terus menggerakkan semua unsur demi menekan laju kasus Covid-19.

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x