Daihatsu Xenia Pecah Ban Belakang, Oleng Hajar Tiang Telepon

- 29 Desember 2020, 19:15 WIB
Mobil Daihatsu Xenia bagian depan rusak parah akibat pecah ban tabrak tiang telepon di ruas jalan desa Panican, Kemangkon, Selasa 29 Desember 2020.
Mobil Daihatsu Xenia bagian depan rusak parah akibat pecah ban tabrak tiang telepon di ruas jalan desa Panican, Kemangkon, Selasa 29 Desember 2020. /Humas Polres Purbalingga.

Lensa Purbalingga - Kecelakaan tunggal terjadi di ruas jalan Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Purbalingga, Selasa 29 Desember 2020.

Sebuah mobil Daihatsu Xenia bernopol B-1804-NYV keluar jalur menabrak tiang telepon di pinggir jalan. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.15 WIB.

Baca Juga: Pemudik di Purbalingga Wajib Rapid Test Antigen

"Akibat kecelakaan tersebut pengemudi kendaraan dan sembilan penumpangnya mengalami sejumlah luka," kata Kapolsek Kemangkon, Iptu Damar Iskandar, Selasa 29 Desember 2020.

Berdasarkan keterangan saksi bernama Ruswan, sebelum kejadian mobil melaju dari arah utara (Purbalingga) menuju selatan (Kemangkon).

Baca Juga: Dua Pencuri Motor Ditangkap Polisi, Salah Satu Tersangka Pernah Melakukan di 6 Lokasi

Saat di lokasi, mobil mengalami pecah ban belakang sebelah kanan. Mobil kemudian tidak terkendali hingga keluar jalur dan menabrak tiang telepon.

“Beruntung tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan tersebut. Namun, kendaran mengalami rusak parah bagian depan,” ungkapnya.

Baca Juga: Bunyikan Petasan di Malam Tahun Baru, Polda Jateng Akan Tindak Tegas

Pengemudi mobil diketahui bernama Salim (23) warga Kabupaten Cilacap. Selain pengemudi, mobil berisi sembilan santri berumur belasan tahun asal Pondok Pesantren An Zuhri Desa Cilapar, Kecamatan Kaligondang, PurbaIingga.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah