Trending di Twitter! Ganjar Pranowo Sebut Banjir di Semarang Hanya Genangan, Warganet Heboh

7 Februari 2021, 16:10 WIB
Pernyataan Ganjar Pranowo yang menyebut banjir di Semarang hanya genangan bikin heboh warganet Twitter. /Dok. Humas Pemprov Jateng/

Lensa Purbalingga - Banjir yang mengepung beberapa wilayah di Semarang disebabkan oleh curah hujan tinggi yang terjadi ketika program Jateng di rumah saja selama dua hari, yang berlangsung pada 6 - 7 Februari 2021.

Banjir yang terjadi di Semarang sempat trending twitter pertama di Indonesia pada 6 Februari 2021 lalu, hingga menjadi pusat perhatian warganet.

Baca Juga: PPKM Mikro akan Diberlakukan Mulai 9 Februari, Ganjar Pranowo: Jateng Sudah Siap!

Bahkan, wawancara eksklusif Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di salah satu stasiun TV swasta pun turut menjadi trending di Twitter. Pasalnya, dalam wawancara tersebut, Ganjar menyebut banjir yang terjadi di Semarang hanya sebuah genangan.

Salah satu warganet di Twitter pun memberikan komentar pedas atas pernyataan Ganjar yang menyebut banjir hanya sebuah genangan.

Baca Juga: Benci Mengungkit Masa Lalu! Ini Fakta Menarik Zodiak Taurus yang Jarang Diketahui

"Sahabat Tweeps... Ini lho Pernyataan Den Ganjar mengenai Banjir Jateng.
Beliau bilang Hanya GENANGAN.
Dan Hostnya mengejar terus, jika BMKG sudah menghimbau, berarti ada persiapan dong? Knp POMPAnya baru dipasang semalam?
GAGAP Den Ganjar." cuit akun Twitter @Ameeranti pada 7 Februari 2021.

Dalam wawancara tersebut, Ganjar mengaku bahwa setiap hari dirinya mendapat kiriman informasi dari BMKG.

Baca Juga: Wow! 21 Fakta Menarik dari Pemilik Zodiak Aries, Salah Satunya Dikenal sebagai Seorang Pemimpin

"Jadi cuaca ekstrem yang terjadi di Semarang memang sudah sangat terdeteksi sebelumnya, bahkan sudah mendapatkan peringatan bahwa dalam beberapa hari ke depan masih harus siaga karena cuaca yang ekstrem mungkin masih terjadi," kata Ganjar Pranowo.

Ganjar juga menjelaskan, bahwa segala sesuatunya telah dipersiapkan mulai dari BPBD, PMI, relawan, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Berikut 11 Fakta Menarik Tentang Zodiak Cancer yang Dikenal dengan Sifat Emosionalnya dan Sensitif

"Pemasangan pompa yang dilakukan semalam baru dipasang karena memang cuaca ekstremnya baru terjadi semalam," tegas Ganjar saat ditanya mengenai pemaksimalan pemasangan pompa yang dinilai terlambat itu.

Baca Juga: Jateng di Rumah Saja, Pedagang pasar tradisional di Purbalingga Keluhkan Sepi Pembeli

Baca Juga: BLT BSU Tak Dilanjutkan, Peneliti Ingatkan Program Ini Jadi Faktor Penting Pemulihan Ekonomi Nasional

Baca Juga: Gerakan 'Jateng di Rumah Saja' Momen Mengheningkan Cipta, Ganjar: Bukan Lockdown!

Hingga berita ini ditulis, Ganjar menjadi topik trending di Twitter dengan perolehan 10,3 k Tweets. Sedangkan genangan mendapatkan 16,2 k.***(Graicia S)

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler