Serial Babad Banyumas Mertadiredjan: Kyai Tolih Memakai Jurus Sakti Mengalahkan Kuda

- 9 September 2022, 05:23 WIB
Ilustrasi, Serial Babad Banyumas Mertadiredjan: Kyai Tolih Memakai Jurus Sakti Mengalahkan Kuda.
Ilustrasi, Serial Babad Banyumas Mertadiredjan: Kyai Tolih Memakai Jurus Sakti Mengalahkan Kuda. /Pixabay.

Baca Juga: Harga Kebutuhan Pokok di Purbalingga Masih Stabil Seiring Naiknya BBM

292.
Bersorak-soraulah semua penonton yang melihat
Bergemuruh bersautan teriakan mereka
Kyai Tolih telah berhasil
Memenangkan sayembara sang raja

293.
Semua orang kagum melihat kuda
Yang mendadak menjadi jinak
Dituntun di belakang menurut saja
Bagaikan telah terkena guna-guna
Seolah bersama pengasuhnya saja

294.
Padahal sesungguhnya kuda itu kemasukan
Sukmanya sang burung Garuda
Tunggangan Kyai Tolih sendiri
Dari Kerajaan Bonokeling dulu
Saat hendak membunuh sang raja

Baca Juga: Kabar Gembira, Di Purbalingga Lagi Ada Pemutihan Pajak Kendaraan dan Gratis Biaya Balik Nama

295.
Maka wajar bila langsung menurut pada Kyai Tolih
Karena sudah kembali bertemu
Yakni tali kekangnya yang lama
Para punggawa sampai Patih kagum melihatnya

296.
Demikianlah, Kyai Tolih terus berjalan
Hingga sampailah di hadapan sang Patih
Dengan menuntun kuda
Kyai Patih menyampaikan pujiannya

297.
Berbahagia hati sang Patih
Ia kemudian berkata pelan
Wahai, Kyai Tolih, kamu berhasil
Dan akan mendapat hadiah besar dari Sang Raja
Kamu sungguh sangat beruntung, Kyai Tolih
Saya pun turut bersyukur.***

Halaman:

Editor: Kurniawan

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x