Tokyo Revengers Episode 14 : Berpisah! Munculnya Sosok Kiseki Tetta dan Penghianatan Baji

13 Juli 2021, 21:12 WIB
Sosok Kiseki Tetta. /Youtube Mesi Indonesia.

Lensa Purbalingga - Sebelumnya, Kunjungan Takemichi dan Naoto ke penjara Draken menguak fakta baru. Dari penyebab Draken dipenjara, hingga akhirnya Tokyo Manji tetap berubah menjadi organisasi kriminal berbahaya.

Usut punya usut, dalang yang bertanggung jawab atas semua itu ialah Kiseki Tetta, ia adalah orang yang membuat Draken membunuh seseorang dan akhirnya divonis hukuman mati.

Fakta tentang Tokyo Manji dan Kisaki Tetta yang dikemukakan Draken membuat Takemichi ingin segera kembali melakukan time leap ke masa lalu.

Baca Juga: Cair, Pemerintah Bayarkan Insentif 2,9 triliun Rupiah Untuk 375 Ribu Nakes

Pada Tokyo Revengers Episode 14, diperlihatkan suasana Upacara penobatan ketua divisi 3 Tokyo Manji yang baru.

Takemichi pun sangat antusias menyambut event besar ini. Semua anggota geng motor Tokyo Manji berkumpul di sebuah pelataran kuil Shinto.

Draken dan Mikey selaku wakil ketua dan ketua Tokyo manji berdiri di atas tangga depan gerbang kuil tersebut, dengan para anggota geng motor Tokyo Manji tersebut berkumpul dengan barisan rapi di depannya.

Baca Juga: MUI Imbau Masyarakat Untuk Patuhi Larangan Shalat Idhul Adha di Wilayah Zona Merah dan Oranye

Takemichi yang sebelumnya percaya diri bahwa dia yang akan dinobatkan untuk jabatan itu menjadi berkecil hati saat Mikey memanggil seseorang yang menjadi calon ketua divisi yang baru itu.

Dari belakang barisan, datang 2 orang yang nampak asing bagi seluruh anggota Tokyo Manji datang ke depan area upacara menghampiri ketua dan wakil Tokyo Manji itu.

Baca Juga: Tak Ada Kejelasan Setelah Sempat Viral, Akun Facebook Afunk: Apa Kabar Jembatan Merah..?

Banyak anggota Tokyo Manji yang bertanya-tanya siapakah mereka dan mengapa orang yang sebelumnya bukan anggota Tokyo Manji itu mengenakan seragam gengnya dan tiba-tiba akan dinobatkan sebagai ketua regu 3 yang baru. Apakah orang baru yang berbadan besar yang menjadi ketuanya atau si pendek yang berjalan di depannya yang akan dilantik?

Pertanyaan itu segera terjawab saat orang baru yang bertubuh pendek dan berkacamata itu seenaknya duduk membelakangi Mikey dan Draken selaku ketua dan wakil ketua Tokyo Manji.

Mikey memperkenalkan orang baru yang akan mengisi posisi ketua divisi 3 Tokyo Manji itu.

Baca Juga: Berdampak Positif, Purbalingga Tiga Hari Dirumah Saja Kasus Harian Covid-19 Menurun

Nama Kisaki Tetta diucapkan oleh Mikey, dan membuat Takemichi terguncang. Merasa dendam pada Kisaki Tetta karena dialah orang yang mengancam Akkun di masa depan yang membuat Hinata Tachibana kekasihnya selalu mati terbunuh, Takemichi tidak menerima kenyataan bahwa Tetta yang diangkat menjadi ketua divisi 3 Tokyo Manji.

Takemichi langsung berlari ke depan area upacara dan memukul muka Tetta dengan kepalan tangannya. Kejadian itu membuat semuanya kaget, apalagi status Takemichi yang saat itu bukan anggota Tokyo Manji dianggap mengacaukan upacara pelantikan.

Baca Juga: Waduh..!! PPKM Darurat Terus Diterapkan, Kasus Aktif Covid-19 di Purbalingga Hampir Tembus 3.000

Wakil ketua Tokyo Manji yaitu Draken meneriaki Takemichi karena perbuatannya, para ketua divisi Tokyo Manji juga langsung maju ke depan mengelilingi Takemichi.

Dalam sekejap Baji sang ketua divisi pertama Tokyo Manji langsung menghajar Takemichi dengan beberapa pukulan.

Baca Juga: Warga Purbalingga Ajak Untuk Berhenti Mengunggah Berita Covid-19, Hanya Bikin Panik

Mitsuya salah satu pendiri Tokyo Manji langsung memegangi Baji yang sudah menghajar Takemichi habis-habisan sampai babak belur itu.

Ternyata, Baji menghajar Takemichi karena ia memang ingin dikeluarkan dari keanggotaan Tokyo Manji oleh Mikey.

Kepergian Baji dari upacara Tokyo Manji sekaligus menjadi satu pukulan telak bagi Tokyo Manji.

Baca Juga: Ustadz Lasmono Belum Ditemukan, LBH Perisai Keadilan Desak Polres Purbalingga Lebih Serius Tangani Kasus Ini

Kisaki Tetta yang sebelumnya diam saja setelah dipukul Takemichi pun mulai bereaksi dan bertanya kepada Takemichi apakah ia mau memilih muka atau perut. Kebingungan Takemichi akan pertanyaan itu pun membuat ia menjawab perut, tapi belum selesai ia menjawab, sebuah pukulan keras dari Tetta mendarat di muka Takemichi dan membuatnya jatuh pingsan.

Saat sadar dari pingsannya, ternyata upacara pelantikan Tetta sebagai ketua divisi 3 Tokyo Manji telah selesai.

Semua anggota telah pergi meninggalkan tempat itu, yang ada hanya Mikey yang menunggu Takemichi tersadar.

Baca Juga: Warga Purbalingga Ajak Untuk Berhenti Mengunggah Berita Covid-19, Hanya Bikin Panik

Mikey pun bercerita dibanding tindakan Takemichi itu, ia lebih terpukul dengan keputusan Baji yang membelot. Teman di masa kecil Mikey itu merupakan pencetus ide dibentuknya geng motor Tokyo Manji yang sebelumnya terus berjuang bersama Mikey.

Ia berharap Baji bisa kembali lagi ke Tokyo Manji, dan meminta Takemichi untuk membantu mewujudkan kembalinya Baji.

Baca Juga: Keterlaluan, Dimasa Pandemi Covid-19 Masih Ada Orang Pesta Sabu di Purbalingga

Ternyata alasan Mikey untuk merekrut Tetta menjadi ketua divisi 3 Tokyo Manji yang baru adalah untuk menghimpun kekuatan agar bisa menghadapi Valhalla.

Valhalla yang beranggotakan mantan geng motor Moebius itu mungkin bisa diredam oleh Tetta yang mantan Moebius juga jika bergabung di Tokyo Manji dan bisa mengajak teman-teman Moebiusnya untuk bergabung juga.

Baca Juga: Upah Lembur Tidak Dibayar, Ini Curhatan Karyawan PT Sophian Indonesia Purbalingga

Takemichi menyetujui permintaan Mikey dengan syarat agar Mikey mengeluarkan Tetta yang berbahaya itu dari Tokyo Manji.

Kesepakatan itu itu disetujuin Mikey, dengan catatan apabila Takemichi gagal membawa Baji kembali, Mikey mengancam akan membunuhnya.

Baca Juga: Terdampak PPKM Darurat ? Segera Cek Syarat dan Cara Daftar JPS Banyumas Melalui jpsbms.banyumaskab.go.id

Mitsuya yang menguping pembicaraan Mikey dengan Takemichi pun dipanggil oleh ketua Tokyo Manji itu. Peresmian Takemichi menjadi anggota Tokyo Manji akhirnya dilaksanakan, dengan bergabung ke divisi Mitsuya.

Penasaran dengan lanjutan anime Tokyo Revengers episode berikutnya? Jangan lupa tonton kelanjutannya di kanal Muse Indonesia setiap hari Minggu.***(Gilang).

Editor: Kurniawan

Sumber: YouTube Muse Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler