Angka Kematian Covid-19 Di Purbalingga Terus Bertambah

- 29 November 2020, 12:16 WIB
Pemakaman jenazah pasien Covid-19.
Pemakaman jenazah pasien Covid-19. /Kurniawan./

Lensa Purbalingga - Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Purbalingga semakin mengkhawatirkan. Setiap harinya, kasus positif dan pasien meninggal karena wabah itu terus bertambah.

Sampai saat ini tercatat ada sekitar 31 pasien terpapar Covid-19 meninggal dunia.

Baca Juga: Lestarikan Lingkungan, SMA Negeri 1 Kejobong Tanam 3000 Pohon

Hampir setiap hari tim BPBD bersama relawan PMI, Baznas, dan MDMC Purbalingga disibukkan tugas memakamkan jenazah pasien Covid-19.

"Terakhir ini, hampir setiap hari memakamkan jenazah pasien. Kadang sehari lebih dari satu," kata Kepala BPBD Purbalingga Umar Fauzi, Sabtu malam 28 November 2020.

Baca Juga: Sempat Kabur, Maling di Tempat Ibadah Ditangakap Polisi

Umar menjelaskan, akhir-akhir ini, dalam sehari pasien meninggal dunia itu lebih dari satu. Hal itu membuat tim kadang kewalahan.

Apalagi kalau jarak lokasi satu dengan lainnya membentang jauh-jauh. Bahkan dilakukan juga beberapa kali pemakaman di malam hari.

Baca Juga: Diduga Tidak Netral, Kadinsos Purbalingga Dilaporkan ke Bawaslu

"Jumat kemarin, petugas kami harus memakamkan enam jenazah. Tiga positif, tiga lainnya suspect atau probable," ungkapnya.

Tercatat pada awal 1 November, akumulasi pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia delapan orang. Hingga Jumat malam 27 November 2020, jumlahnya melonjak hingga 31 pasien.

Baca Juga: Kepala Puskesmas Harus Dokter? Ini Kata Ketua DPD PPNI Purbalingga

Angka itu tidak termasuk yang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) yang kini diganti dengan istilah suspect (terduga) dan PDP yang menunggu hasil swab yang namanya diganti probable.

"Tidak semua pasien yang meninggal sudah terkonfirmasi positif. Sebagian lainnya masih berstatus suspect atau probable," kata Kadinkes Purbalingga, Hanung Wikantono.

Baca Juga: Debat Publik, Bambang Irawan ; KPU Purbalingga Dinilai Tidak Konsisten

Hanung menambahkan, hingga Jumat malam  27 November 2020, terdapat 573 pasien Covid-19 di Purbalingga masih dirawat di sejumlah rumah sakit.***

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x